9 Maret 2012

Brokus Ny.Liem


. Setelah sekian lama, akhirnya bikib brownies kukus Ny. Liem juga. Aku bikin  setengah resep. Tapi biar setengah resep, lamaaaaaa habisnya. Kenapakah saudara? Itu karena suami saya lebih suka makan weci daripada kue-kue manis buatan sayah hehehehe. Cekidot resepnya yaaa

Brownies Kukus Ny. Liem
Bahan:
6 btr telur
225 gr gula pasir
1/2 sdt SP
125 gr tepung terigu
50 gr coklat bubuk
175 ml minyak goreng
100 gr dark cooking coklat
75 ml susu kental manis
garam secukupnya
vanili secukupnya.

Cara membuat:
1. Kocok telur, gula dan sp sampai mengembang.
2. Masukkan campuran tepung terigu dan coklat bubuk yang telah diayak
3. Masukkan dcc bergantian dengan minyak goreng
4. Bagi adonan menjadi 3 bagian. kukus dahulu adonan pertama selama 10 menit. Lalu adonan kedua ditambahkan SKM, dikukus 10 menit, adonan ketiga juga 10 menit. Setelah semua masuk, kukus lagi selama 20 menit.
5.  Brownies kukus Ny. Liem siap disajikan.

Selamat mencoba buat yang ingin bikin ya :-)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar